BKD Lampung Selatan Gelar Sosialisasi Pensiun Terpadu Tahap I

BERITAKITA.CO.ID, Lampung Selatan – Sebanyak 112 Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kabupaten Lampung Selatan yang memasuki batas usia pensiun (BUP) 1 Januari – 1 Maret 2023, mengikuti sosialisasi pensiun terpadu tahap I di Aula Rimau, Kantor Bappada, Rabu 30 Maret 2022.

Plt Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat (BKD) Kabupaten Lampung Selatan Agus Hariyanto mengatakan, kegiatan itu ditujukan untuk memberikan layanan kepensiunan bagi PNS yang akan memasuki BUP tepat waktu, tepat orang, tepat jumlah, tepat tempat dan tepat administrasi.
“Dengan target 6 bulan sebelum BUP terhitung mulai tanggal (TMT) SK pensiunnya sudah terbit dan diterima oleh PNS yang bersangkutan,” ujarnya.

Bacaan Lainnya

Untuk pegawai yang memasuki BUP priode 1 Januari – 1 Maret 2023 tercatat eslon III 1 orang, eselon IV 6 orang, guru 71 orang, kesehatan 11 orang, fungsional lainnya 3 orang dan pelaksana 20 orang.

Agus pun menambahkan, dalam kegiatan sosialisasi itu, peserta juga mendapatkan informasi terkait program kewirausahaan dalam rangka menghadapi masa purnabhakti.

Dimana, hadir dalam kegiatan itu narasumber dari PT. Taspen, PT Bank Mandiri Taspen, tokoh/penggiat bidang kewirausahaan dari PT. Indo Grosir Lampung.
“Ini sebagai upaya untuk peningkatan layanan kepensiunan kedepan, yakni melakukan kerjasama dengan beberapa pihak terkait,” tandasnya. (Lex)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *