Ditabrak Truk, SPBU Rest Area KM 20 JTTS Lamsel Alami Kebakaran

BERITAKITA.CO.ID, Lampung Selatan – SPBU di lokasi rest area KM 20 Jalan Tol Trans Sumatara (JTTS) Kabupaten Lampung Selatan mengalami kebakaran. Kebakaran itu, akibat ditabrak oleh kendaraan jenis cold diesel.

Kasat Lantas Polres Lampung Selatan AKP Jonnifer Yolandra membenarkan kejadian itu.
“Benar itu. Tadi pagi kecelakaannya. Itu di rest area KM 20 B Arah Bakauheni,” ujarnya kepada beritakita.co.id, Jum’at 17 Juni 2022.

Bacaan Lainnya

Sebelum tempat pengisian BBM di rest area itu terbakar, tempat pengecoran bahan bakar itu ditabrak oleh sebuah kendaraan truk jenis cold diesel.
“Dia ditabrak mobil. Jenis (truk) cold diesel gitu. Saat ini masih dalam penanganan,” kata AKP Jonnifer.

Berdasarkan rekaman video dari CCTV SPBU setempat, sebelum ditabrak truk berwarna kuning tersebut, terlihat 2 orang operator SPBU sedang duduk.

Usai terkena bagian belakang kendaraan, tempat pengisian bahan bakar itu langsung mengeluarkan api. Terlihat, kedua operator pun langsung melompat untuk menghindari api. (Lex)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *