Siap-Siap, PMD Bakal Monev Realisasi DD, Desa Ini Dapat Perhatian Khusus

BERITAKITA.CO.ID, Lampung Selatan – Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) bakal melakukan monitoring dan evaluasi (Monev) terhadap hasil realisasi pembangunan yang menggunakan Dana Desa (DD) tahun ini.

Hal ini ditegaskan oleh Kepala Bidang Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat dan Pengelola Keuangan Desa Dinas PMD Kabupaten Lampung Selatan M Iqbal Fuad, Selasa 26 Juli 2022.

Bacaan Lainnya

Iqbal menyatakan bawah, hingga kini DD tahap 1 dan 2 sudah terealisasi 100 persen untuk 256 desa. Sejauh ini, hasil realisasi DD tersebut hanya diketahui berdasarkan laporan kegiatan yang dibuat dalam bentuk laporan pencairan tahap berikutnya.
“DD tahap 1-2 tahun ini, sudah clear (dicairan) untuk 256 desa. Untuk laporan kegiatan, kita ketahui berdasarkan laporan pencairan. Nah, kami akan turun langsung untuk melakukan monev di minggu kedua pada Agustus nanti. Kita ingin melihat hasil riil pelaksanaan DD tahap 1 dan 2 ,” kata Iqbal.

Ia menambahkan, pihaknya akan memberikan perhatian khusus dalam monev nanti terhadap realisasi DD untuk Desa Karyatunggal. Hal itu mengingat, kepala desa setempat sempat berperkara dalam pengelolaan keuangan desa.

“Perhatian khusus untuk desa yang sempat berperkara dalam pengelolaan DD, khususnya kita prioritaskan Desa Karyatunggal,” terangnya.

Iqbal mengatakan, pihak PMD Lampung Selatan juga menerima laporan progres realisasi pembangunan yang menggunakan DD dari para pendamping desa.
“Ada juga laporan dari kawan-kawan pendamping. Nah, ini kita singkronkan nantinya saat monev di lapangan,” tegasnya.

Pihaknya pun mengimbau, agar DD tahap 2 dapat segera direalisasikan. Pasalnya, pada akhir Agustus akan dilakukan evalusasi APBDes-Perubahan.
“Sehingga, pertengahan September bisa dilakukan verifikasi berkas pengajuan DD tahap 3. Dengan begitu, diharapkan DD sudah tersalurkan 100 persen di bulan November,” tandasnya. (Lex)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *