Targetkan 3 Besar, Kafilah Lamsel Siap Berlaga Di MTQ Tingkat Provinsi di Mesuji

BERITAKITA.CO.ID, Lampung Selatan – Kabupaten Lampung Selatan memasang target 3 besar dalam ajang Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Provinsi Lampung ke-49 di Kabupaten Mesuji.

Hal ini dikatakan Kepala Bagian Kesra Setkab Lampung Selatan Firmansyah, didampingi Fungsional Analisis Muda, Iswan Hadi, Rabu, 29 November 2022.

Ia menyampaikan, jumlah kafilah Lampung Selatan yang akan bertolak ke Mesuji mengikuti MTQ tingkat Provinsi Lampung sebanyak 84 orang, termasuk qori-qoriah, pelatih dan tim official.
“Rencananya, rombongan akan dilepas oleh pak bupati Nanang Ermanto besok (Kamis 1 Desember 2022),” ujarnya.

Iswan menyatakan, MTQ ke-49 tingkat Provinsi Lampung itu akan digelar di Kecamatan Simpang Pematang, Kabupaten Mesuji, terhitung sejak tanggal 1-9 Desember 2022.

Dimana, para qori-qoriah Lampung Selatan akan mengikuti 9 cabang yang dilombakan antara lain cabang Tilawah, Musabaqoh Tartil dan Qiro’at Sab’ah, Musabaqoh Hifdzil Quran, Musabaqoh Fahmil Quran, 100 Hadits dan 500 hadits, Musabaqoh Syahril Quran, Musabaqoh Fahmil Quran, Musabaqoh Tafsiril Quran, Musabaqoh Khotil Quran dan Musabaqoh Maqolah Khottil Quran.
“Kami optimis bisa masuk 3 besar. Karena ada cabang-cabang yang bisa kita unggulkan, seperti Tilawah, MSQ, MFQ dan M2IQ,” terangnya.

Iswan pun memastikan, jika qori-qoriah Lampung Selatan merupakan warga kabupaten setempat. Karena memang pihaknya melakukan seleksi sejak di tingkat desa sampai kabupaten.
“Kafilah kita memang hasil seleksi (STQ) di tingkat desa sampai kabupaten. Jadi kita tahu betul kondisinya. Kami harapkan, mereka dapat berlaga dengan serius dan fokus, sehingga dapat mengharumkan nama kabupaten di tingkat provinsi,” kata Dia. (Lex)

About The Author

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *