BERITAKITA.CO.ID, Lampung Selatan – Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan, membagikan puluhan paket sembako kepada masyarakat korban bencana puting beliung di Desa Kunjir, Kecamatan Rajabasa, Senin 13 Maret 2023.
Pemberian paket sembako itu dilaksanakan oleh pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lampung Selatan, paska terjadinya bencana puting beliung di Desa Kunjir, pada 27 Febuari lalu.
Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Lampung Selatan, Heri Bastian menuturkan, paket sembako yang dibagikan sebanyak 20 paket. Dimana, penyaluran bantuan itu sebagai bentuk perhatian dan kepedulian pemerintah kepada masyarakat korban bencana.
“Sebenarnya, tadi pak bupati (Nanang Ermanto) yang mau hadir langsung untuk menyalurkan bantuan ini, karena ada agenda bersama Polda Lampung, jadi wakilkan ke kami. Pesan pak bupati, semoga ini bermanfaat dan seluruh masyarakat dapat diberikan sabaran dan ketabahan atas musibah yang terjadi,” ungkapnya.
Ia pun menambahkan, berdasarkan hasil kajian cepat tim reaksi cepat (TRC) BPBD, setidaknya terdapat 20 rumah yang rusak dan mendaptkan bantuan sembako tersebut.
“Alhamdulillah, kegiatan penyaluran bantuan ini mendapat antusias dari masyarkat,” kata Heri.
Berdasarkan pantauan, dalam acara itu turut ikuti oleh Camat Rajabasa, Sabtudin dan jajaran, serta kades setempat. (Lex/DM)