BERITAKITA.CO.ID, Lampung Selatan – Kereta api Babaranjang menabrak sebuah mobil di lintasan rel kereta api di Desa Hajimena, Kecamatan Natar, Kabupaten Lampung Selatan, Senin 31 Juli 2023.
Kejadian nahas yang terjadi sekitar pukul 12.45 WIB tersebut terjadi di lokasi pintu rel kereta Dusun 3 Bedeng 1, Desa Hajimena, Kecamatan Natar.
Berdasarkan data yang masuk ke meja redaksi Beritakita.co.id, terdapat 4 orang korban yang mengalami luka-luka akibat kecelakaan tersebut yakni Dendi (40), JZ (13), KY (13) dan IC (13).
Menurut keterangan saksi mata, Dendi saat itu hendak menyusul anaknya yang baru pulang dari salah satu sekolah di Kecamatan Natar, termasuk menjemput dua orang siswa yang merupakan teman anak korban.
“Jadi, di dalam kendaraan Merk Daihatsu Xenia warna silver dengan Nopol BE 1182 VT terdapat empat orang, saat terjadinya kecelakaan,” kata saksi yang namanya tidak ingin dipublikasikan.
Ia menambahkan, kendaraan korban melintas dari arah SMP menuju arah depan gang sebiay. Nah, ditengah perjalanan, tiba-tiba ada kereta datang dari arah Tanjungkarang, sehingga terjadilah kecelakaan tersebut.
“Dugaan sementara, sang sopir tidak mengetahui kalau ada kereta yang akan melintas,” sebutnya.
Usai terjadi kecelakaan tersebut, keempat orang korban langsung dilarikan ke rumah sakit di daerah Bandarlampung.
Sementara itu, Kapolres Lampung Selatan AKBP Edwin membenarkan kejadian tersebut.
“Laporan sementara, 1 kendaraan terdiri dari 4 orang. 1 orang melompat pada saat mesin kendaraan mati. Kereta menabrak bodi samping mobil. 3 orang luka ringan. Korban sementara di bawa ke rumah sakit,” jelasnya melalui sambungan pesan aplikasi What’sapp. (Lex/DN)