Meriah, Momen Silaturahmi Zulkifli Anwar Bersama Keluarga Besar TTKKDH Natar

BERITAKITA.CO.ID, Lampung Selatan – Anggota Komisi II DPR/MPR-RI Zulkifli Anwar bersilaturahmi dengan keluarga besar Tjimande Tari Kolot Kebon Djeruk Hilir (TTKKDH) se Kecamatan Natar, Kabupaten Lampung Selatan, Minggu 8 Oktober 2023.

Acara silaturhami TTKKDH Kecamatan Natar yang dipusatkan di Dusun Punggur, Desa Muara Putih, Kecamatan Natar itu dihadiri oleh ratusan masyarakat dari keluarga TTKKDH, Ketua PAC Kecamatan Natar Herman Suganda, tokoh dan sesepuh TTKKDH Abah Hi Amri Hamzah dan Abah Tubagus Edu Kusuma serta Ketua Paku Banten Itong Hidayat.

Bacaan Lainnya

Terpantau, hadir juga Kepala Desa Muara Putih Kecamatan Natar, pada momen silaturahmi Dewan Pembina TTKKDH Provinsi Lampung Zulkifli Anwar tersebut.

Kehadiran bupati Lampung Selatan priode 2000-2010 itu memang sudah dinanti. Hal ini dapat terlihat sejak Zulkifli Anwar tiba dilokasi acara, mereka langsung bersalaman dan mengajak untuk berswafoto bersama.

Zulkifli Anwar sendiri, memang dikenal dekat dengan masyarakat Lampung Selatan, terkhusus masyarakat di Kecamatan Natar. Anggota DPR/MPR-RI yang sudah tiga priode duduk di Senayan itu, kehadirannya di tengah masyarakat selalu disambut meriah, laksana orangtua berjumpa anak.

Dalam sambutannya, Zulkifli Anwar pun menyampaikan rasa senang dan bangga karena dapat dipertemukan dengan keluarga besar TTKKDH. Pasalnya, dirinya juga menyandang status dewan pembina TTKKDH Provinsi Lampung.
“Kalau bersama TTKKDH ini rasanya berkumpul dengan keluarga sendiri. Karena memang TTKKDH bukan orang asing bagi saya. Ini karena ikatan rasa kasih sayang yang sudah terbangun sejak lama,” kata Dia.

Disisi lain, Ia berharap keluarga besar TTKKDH Natar, dapat senantiasa menyukseskan pelaksanaan Pemilu serentak 2024. Pasalnya, dirinya memiliki tanggungjawab dalam mengajak masyarakat, supaya gelaran Pemilu dapat berkeadilan, berkualitas serta berjalan damai.
“Sebagai anggota komisi II DPR-RI, yang bermitra dengan KPU-Bawaslu, saya mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk menyukseskan Pemilu 2024. Ajak masyarakat datang ke TPS untuk mencoblos dan tolong awasi pelaksanaannya,” kata Zulkifli Anwar.

Dalam momen bahagia tersebut, Zulkifli Anwar juga menyerahkan bantuan kepada santri yatim/piatu di Pondok Pesantren Al-Ikhlas. Selain itu, Dia juga memberikan bantuan kepada PAC TTKKDH Kecamatan Natar. (Lex)

About The Author

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *