BERITAKITA.CO.ID, Lampung Selatan – Nahas, satu unit sepeda motor masuk ke dalam jurang di Desa Waygelam, Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lampung Selatan. Informasi sementara, terdapat korban jiwa atas kecelakaan maut tersebut.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, peristiwa kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 02.00 WIB, Senin 20 November 2023 dini hari. Dimana, lokasi kejadiannya di jembatan Waygelam Kecamatan Candipuro.
Namun demikian, belum ada informasi resmi berapa korban yang meninggal atas kecelakaan kendaraan masuk jurang tersebut. Yang beredar, ada 4 korban jiwa. Terdiri dari 3 orang laki-laki dan 1 orang berjenis kelamin perempuan.
Camat Candipuro Solatan membenarkan adanya peristiwa kecelakaan tersebut. Kecelakaan itu baru diketahui pagi hari.
“Iya ada (kecelakaan) di RT1/Dusun 1 Desa Waygelam. Informasi sementara, 4 orang meninggal dunia. Tapi ini belum bisa kami pastikan, karena belum ada laporan resmi dari pihak terkait, baik dari polsek maupun dari tenaga medis,” ujarnya.
Masih dari informasi yang beredar, lanjut camat Candipuro, para korban diduga merupakan warga Kecamatan Waysulan.
“Iya, tadi pihak polsek dan puskesmas sudah ada di lokasi. Infonya tadi, jadi para korban ini berboncengan. Nah, kejadian itu sekitar jam dua dini hari. Kendaraan korban masuk ke dalam jurang dengan ketinggian antara 6-7 meter,” terang Solatan.
Dia pun menambahkan, para korban masih remaja alias ABG (anak baru gede).
“Masih remaja, cuma badannya saja yang agak besar,” tandasnya.
Dihubungi terpisah, Kapolres Lampung Selatan AKBP Yusriandi Yusrin mengatakan, pihaknya melalui Satlantas Polres Lampung Selatan sedang melakukan olah TKP (tempat kejadian perkara).
Senada, informasi kecelakaan motor masuk jurang tersebut merenggut 4 orang korban jiwa.
“Informasi sementara, 4 orang meninggal dunia. Mereka berboncengan mengendarai 1 unit sepeda motor. Motornya masuk ke dalam jurang,” kata Dia melalui sambungan telepon.
Pihaknya saat ini masih memintai keterangan saksi untuk mengali informasi lebih jauh, terkait identitas korban dan penyebab kecelakaan.
“Kalau indentitas korban, ini masih kita gali. Untuk usia para korban kecelakaan sekira remaja,” tandasnya.
Untuk diketahui, para korban saat ini sedang berada di RS Bob Bazar Lampung Selatan. (Lex)