Pengumuman Pendaftaran Calon Bupati dan Wakil Bupati Lampung Selatan 2024

BERITAKITA.CO.ID, Lampung Selatan – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lampung Selatan, jadwal mengumumkan pendaftaran calon bupati dan wakil bupati untuk Pilkada Lampung Selatan tahun 2024.

Komisioner Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM KPU Lampung Selatan Irsan Didi mengatakan, jadwal pendaftaran bagi calon bupati dan wakil bupati akan dilaksanakan pada 27-29 Agustus 2024.
“Iya, untuk jadwal pendaftaran calon bupati dan wakil bupati Kabupaten Lampung Selatan dimulai tanggal 27 Agustus sampai 29 Agustus,” terang Dia, Minggu 25 Agustus 2024.

Pihaknya berharap, agar pelaksaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) di Kabupaten Lampung Selatan pada 27 November 2024, dapat berjalan dengan aman, lancar dan damai.
“Walaupun berbeda pilihan, tetapi kita tetap bersaudara,” ujarnya.

Pos terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *