BERITAKITA.CO.ID, Lampung Selatan – Penyaluran Dana Desa (DD) dan Alokasi Dana Desa (ADD) tahun 2024 di Kabupaten Lampung Selatan sudah mencapai 100 persen.
Berdasarkan data yang dihimpun dari pihak Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Kabupaten Lampung Selatan, nilai DD di tahun 2024 sebesar Rp 253.528.601.000. Sedangkan nilai ADD sebesar Rp 107.837.583.104.
Kepala Dinas PMD Kabupaten Lampung Selatan Erdiansyah mengatakan, proses pencairan DD di tahun 2024 berjalan lancar dan tidak ada kendala yang signifikan.
“Dalam artian, semuanya (penyaluar DD 2024) berjalan lancar,” ujarnya, Selasa 24 Desember 2024.
Ia pun menjelaskan, untuk pagu anggaran DD Tahap I sebesar Rp 118.839.520.600. Dan itu, sudah tersalurkan ke rekening kas desa sebesar Rp118.839.520.600 atau 100 persen.
“Penyaluran dana desa tahap I dimulai dari tanggal 18 Maret 2024 sampai dengan 4 Juni 2024,” kata Erdiansyah.
Sementara itu, untuk anggaran pagu DD tahap II sebesar Rp134.689.080.400 dan sudah tersalurkan ke rekening kas desa sebesar Rp134.689.080.400 atau 100 persen.
“Nah, untuk penyaluran DD tahap II ini dimulai dari tanggal 14 Juni 2024 hingga 30 September 2024,” ungkapnya.
Disisi lain, untuk penyalur ADD dipastikannya akan rampung pada Desember ini. Dimana, pagu anggaran untuk ADD Lampung Selatan Rp 107.837.583.104.
Erdiansyah mengakui, penyaluran ADD ini sudah menyentuh angka 99,93 persen atau sudah tersalurkan Rp107.758.560.048. Tinggal satu desa lagi yakni Desa Margo Lestari, Kecamatan Jatiagung, yang mengalami sedikit kendala terkait administrasi.
“Hari ini mereka akan mengumpulkan perbaikan berkas pengajuan ADD. Kami yakin, dalam 1-2 hari ini, beres. Sehingga pencairan ADD di tahun 2024 untuk Desember ini clear dan dapat menyentuh angka 100 persen,” kata Dia.
Ketika ditanya soal penggunaan ADD, Erdiyansyah mengatakan, merujuk pada Peraturan Bupati nomor 48 tahun 2023 tentang pedoman teknis penyusunan APBDes dan Peraturan Bupati nomor 49 tahun 2023 tentang perhitungan ADD tahun 2024, diterakan bahwa, penggunaan ADD untuk penghasilan tetap kepala desa dan perangkat desa sampai dengan kepala dusun.
Lalu, untuk iuran BPJS Kesehatan kepala desa dan perangkat desa hingga kepala dusun. Selain itu, untuk prioritas lainnya yang mencakup tambahan operasional kantor dan rehab balai desa atau kantor desa.
Mantan Camat Kalianda ini mengatakan, berjalannya program DD tahun 2024 membawa efek yang sangat positif bagi Lampung Selatan. Sehingga pada tahun 2024 ini, status Desa Mandiri di Lampung Selatan bertambah sebanyak 20 desa dan status ‘Desa Maju’ sebanyak 122 desa.
“Untuk status Desa Mandiri di Lampung Selatan totalnya ada 22 desa. 2 desa ditetapkan pada tahun 2023 dan di tahun 2024 ini bertambah lagi sebanyak 20 desa yang berstatus ‘Desa Mandiri’,” tandasnya. (Lex)