Banjir Rendam Puluhan Hektar Lahan Persawahan Di Sragi

BERITAKITA.CO.ID, Lampung Selatan – Hujan deras yang melanda hampir di sebagian besar wilayah Lampung Selatan beberapa hari terakhir, menyebabkan puluhan hektar lahan persawahan padi di Desa Margasari, Kecamatan Sragi, terendam banjir, Kamis 4 Febuari 2021.

Berdasarkan data yang masuk ke meja redaksi Beritakita.co.id, luasan lahan persawahan padi yang terendam banjir itu sekitar 57 hektar dari total lahan persawahan yang ada di desa setempat seluas 115 hektar.

Bacaan Lainnya

Selain karena intensitas hujan tinggi, salah satu penyebab banjir itu adalah meluapnya air dari aliran sungai Waypisang.

Banjir tersebut merendam lahan persawahan dengan ketinggian air antara 50-100 Cm. Dan hingga siang ini belum ada tanda-tanda bakal menyurut. Akibatnya, tanaman padi yang baru ditanam petani sekitar 2-4 hari terancam puso atau gagal panen, karena masih terendam air.

Berdasarkan keterangan salah seorang warga Sragi, areal persawahan di Kecamatan Palas dan Sragi memang rentan terhadap ancaman banjir.

Pasalnya, dua daerah tersebut berada pada daerah rendah dan tempat akhir mengalirnya air hujan.
“Air itu mengalir secara lancar melalui sungai Waysekampung. Itu juga, kalau sungai Waysekampung tidak banjir dan air laut tidak dalam keadaan pasang besar,” kata Herman. (Lex)

Pos terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *