42 Paket Ditenderkan, 21 Selesai Sisanya Masih Proses Lelang

BERITAKITA.CO.ID, Lampung Selatan – Sebanyak 42 paket pekerjaan pada sejumlah organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Lampung Selatan, ditenderkan.

Plt Kepala Bagian PBJ Setdakab Lampung Selatan Dirgantara menyatakan, dari 42 paket pekerjaan yang ditenderkan 21 paket telah selesai atau memiliki pemenang, sedangkan sisanya atau sebanyak 21 paket pekerjaan sedang berjalan/proses tender.

Bacaan Lainnya

“Jadi, dari Januari-awal Juni ini, yang ditenderkan total ada 42 paket. 50 persen selesai tender, 50 persen lagi sedang berjalan,” ujarnya, Jum’at 4 Juni 2021.

Ia pun menjabarkan, untuk paket-paket yang ditenderkan itu datang dari OPD BPBD, Dinas PU-PR, Dinas Kesehatan, Dalduk-KB, Dinas Pendidikan.

Dimana Dirgantara merinci, untuk Dinas PU-PR paket pekerjaan berupa jalan, irigasi dan SPAM. Sedangkan, Dinas Pendidikan antara lain laboratorium, perpustakaan dan ruang UKS.

Sementara itu, untuk paket yang ditenderkan dari Dinas Kesehatan berupa IPAL dan terakhir dari Disdalduk-KB yakni untuk gudang alat kontrasepsi.
“Kalau tender paket pekerjaan dari BPBD itu untuk fasilitas umum (fasum) masyarakat korban tsunami,” kata Dirgantara.

Dirgantara pun menyebutkan, nilai paket pekerjaan yang ditenderkan antara Rp250 juta-Rp6 miliar.
“Ya berpariasi, dari 200-an juta sampai 6 miliar lebih,” tandasnya. (Lex)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *