Vaksinasi di Lamsel Capai 17,82 Persen

BERITAKITA.CO.ID, Lampung Selatan – Kegiatan vaksinasi di Kabupaten Lampung Selatan, telah mencapai 17,82 persen atau 138.098 sasaran untuk dosis pertama.

Data ini berdasarkan data sasaran yang diperoleh wartawan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Lampung Selatan, tanggal 6 September 2021.

Bacaan Lainnya

Dari data yang ada, dikatakan Kepala Dinas Kesehatan Lampung Selatan Joniyansyah, pihak-pihak yang telah mendapatkan dosis pertama yakni Sdm nakes 3,809, petugas publik 85,219, lansia 5,642 tahap III yakni 41,423 dan remaja 1,933.
“Totalnya yang telah mengikuti vaksinasi 138.089,” jelasnya.

Ia pun menambahkan, untuk dosis ke-II baru mencapai 75,357 atau 9,73 persen. Sedangkan untuk dosis ke-III adalah 1.571 atau 0,20 persen dengan sasaran Sdm Nakes.

Joni menyatakan, kegiatan vaksinasi di daerah setempat terus berjalan. Pihaknya pun sudah mengajukan permohonan untuk permintaan vaksin.
“Walaupun jumlah vaksin kita terbatas, tapi secara persentasi jumlah vaksinasi kita terus bertambah. Karena ini terus berjalan,” ucapnya. (Lex)

About The Author

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *